Politik

Sejarah Hari Ini: Voyager 1 Mengambil Potret Keluarga Tata Surya

 

Potret keluarga tata surya oleh Voyager 1. Gambar: NASA/Jet Propulsion Laboratory-Caltech

ANTARIKSA -- Pada 14 Februari 1990, pesawat ruang angkasa Voyager 1 milik NASA mengambil potret pertama keluarga tata surya. Saat itu, Voyager 1 baru menyelesaikan tur besarnya di tata surya dan sedang dalam perjalanan menuju ruang antarbintang.

Astronom terkenal, Carl Sagan menghabiskan waktu bertahun-tahun untuk meyakinkan NASA agar Voyager 1 berputar sejenak untuk mengambil gambar keluarga tata surya saat keluar. Gambar tersebut sebenarnya adalah sebuah mosaik yang menggabungkan enam puluh bingkai. 

Scroll untuk membaca

Scroll untuk membaca

Potret itu menunjukkan Neptunus, Uranus, Saturnus, Jupiter, Venus dan Bumi, yang muncul sebagai titik kecil. Titik itu sekarang dikenal sebagai Pale Blue Dot atau Titik Biru Pucat. Sumber: Space.com

Ikuti Ulasan-Ulasan Menarik Lainnya dari Penulis Klik di Sini
Image

- angkasa berdenyut dalam kehendak -