Felicette, Satu-satunya Kucing yang Pernah Pergi ke Luar Angkasa
ANTARIKSA -- Pada 18 Oktober 1963, seekor kucing Perancis bernama Felicette menjadi kucing pertama dan satu-satunya yang melakukan perjalanan ke luar angkasa. Felicette diluncurkan di atas roket Véronique AG1 dan terbang hampir 157 kilometer di atas Bumi.
Dilansir dari Space, kucing itu sempat mengalami keadaan tanpa bobot. Roket yang ditumpanginya melonjak hingga enam kali kecepatan suara.
Lima belas menit kemudian, Felicette kembali dengan selamat ke Bumi dengan terjun payung menggunakan kapsul luar angkasa kecilnya. Kucing itu kembali ke Bumi dalam keadaan hidup dan sehat.
Kucing pergi ke luar angkasa adalah sebuah pencapaian baru ketika itu. Sebelumnya, sudah ada anjing, monyet, dan simpanse yang terbang ke luar angkasa pada tahun 1960an. Belum ada kucing yang pergi ke luar angkasa.
Felicette adalah salah satu dari 14 kucing yang dipilih oleh program luar angkasa Prancis untuk menjalani pelatihan penerbangan luar angkasa. Partisipasi Prancis dalam program itu merupakan tonggak sejarah besar bagi Prancis. Prancis memiliki badan antariksa sipil ketiga di dunia (setelah AS dan Uni Soviet). Misi Felicette membantu membawa Prancis ke dalam perlombaan luar angkasa.
Pelatihan tersebut menggunakan jenis mesin sentrifugal yang sama dengan yang digunakan astronot manusia selama pelatihan sebelum penerbangan. Kucing-kucing itu juga dipasangi elektroda di otaknya sehingga para ilmuwan dapat memantau aktivitas neurologis mereka.
Felicette-lah yang dipilih untuk misi tersebut, karena sifatnya yang tenang. Namun, ada pula laporan yang menyebutkan kucing-kucing lainnya mengalami kelebihan berat badan.
Laporan lain menyebut bahwa Felicette sebenarnya adalah kucing cadangan untuk kucing lain bernama Félix, yang melarikan diri pada hari penerbangannya.
Untuk mengenang peristwa itu, kini patung perunggu Félicette didirikan di kampung halamannya di Paris, Prancis. Patung itu didirikan dari hasil donasi.
Donatur yang paling banyak menyumbangkan dicantumkan namanya pada plakat dekat patung dan diberikan replika kecil patung tersebut.